Wednesday, June 12, 2013

Neymar Akui Sulit Jadi Nomor 10 di Timnas Brasil

Timnas Brasil
SportPoin, Sao Paulo: Bintang Brasil, Neymar mengaku cukup sulit untuk menanggung beban sebagai pemain dengan tugas nomor 10 (pencetak gol) di timnas Brasil. Hal ini diutarakannya menjelang lima hari Piala Konfederasi bergulir.

Di Brasil, Neymar memang sangat diharapkan bisa berbuat sesuatu. Ini berbeda dengan bebannya di Barca, setidaknya seperti yang diakui Neymar sendiri saat diperkenalkan, Neymar masih menganggap Lionel Messi sebagai nomor satu di juara La Liga musim 2012/13 itu.

"Saya bukan pahlawan, saya tak mungkin selalu mencetak gol bagus setiap hari. Saya tahu pasti apa peran saya di dalam tim, tapi saya bermain untuk membantu tim. Itu bisa berbentuk gol atau assisst," ucapnya seperti dikutip majalah GQ.

Neymar tahu publik Brasil berharap banyak kepada dirinya. Piala Konfederasi bakal menjadi tes awal apakah Neymar bisa memberi gelar untuk Brasil atau tidak. "Saya terbiasa dengan tantangan. Sejak kecil, saya selalu mimpi main dengan timnas sejak kecil. Saya pun akan mengambil tantangan ini dengan gembira. Tapi saya tegaskan lagi, saya bukan seorang pahlawan....atau penjahat jika gagal," tuturnya.

Brasil akan menampilkan deretan pemain muda di Piala Konfederasi nanti. Ini merupakan tim termuda yang "Selecao" punya di 20 tahun terakhir. Neymar, Oscar dan Lucas Moura menjadi contoh bagaimana mudanya tim ini. "Tampil di stadion Maracana untuk laga final merupakan obsesi terbesar," pungkasnya.

0 comments:

Post a Comment