Pekan Ke-24 Liga Premier
Striker Robin van Persie menciptakan hat-trick untuk mengantar Arsenal mengalahkan Blackburn Rovers pada partai lanjutan Liga Premier di Emirates Stadium, London, 4 Februari 2012
London: Kalah pada pertemuan pertama, Arsenal menuntaskan dendam di Emirates Stadium, London. Hat-trick Robin van Persie membantu The Gunners menghancurkan Blackburn Rovers 7-1 (3-1) pada partai lanjutan Liga Premier, Sabtu (4/2).
Gol cepat Van Persie membawa Arsenal unggul 1-0 ketika babak pertama berlangsung 80 detik. Setelah menerima umpan dari Theo Walcott, striker internasional Belanda itu memperdayai kiper Blackburn Paul Robinson. Blackburn yang mengalahkan Arsenal 4-3 di Ewood Park berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui tendangan bebas akurat Morten Gamst Pedersen pada menit ke-31.
Namun skor setara itu hanya bertahan tujuh menit. Umpan terobosan Alex Song diteruskan Walcott dengan melepaskan umpan tarik. Van Persie tanpa cacat mengeksekusi menjadi gol yang mengembalikan keunggulan Arsenal menjadi 2-1. Selang dua menit atau pada menit ke-40 tuan rumah menggandakan keunggulan. Alex Oxlade-Chamberlain menciptakan gol pertamanya di Liga Premier setelah menerima hasil kerjasama apik Van Persie dan Walcott.
Blackburn berada di kondisi yang sulit setelah Gael Givet menerima kartu merah langsung menyusul tekel dua kaki yang menggunting Van Persie pada menit ke-43. Thomas Vermaelen nyaris menambah keunggulan Arsenal ketika sontekannya yang menyambut umpan Mikel Arteta menerpa tiang gawang memasuki stoppage time babak pertama. Skor 3-1 bertahan dan mengiringi langkah pasukan Arsene Wenger ke kamar ganti.
Unggul jumlah pemain, Arsenal kian ganas di babak kedua. Pada menit ke-51, bola liar kemelut di jantung pertahanan Blackburn langsung disongsong Mikel Arteta. Tembakan setengah voli gelandang asal Spanyol itu membuat Robinson terpaku. Arsenal 4, Blackburn 1. Tiga menit kemudian akselerasi memukau Walcott diselesaikan dengan baik oleh Oxlade-Chamberlain. Arsenal memimpin 5-1.
Van Persie melengkapi catatan hat-trick pada menit ke-62. Umpan silang Francis Coquelin dari sayap kanan diteruskan RvP dengan tembakan first-time yang memaksa Robinson memungut bola dari gawangnya untuk keenam kalinya. Gol tersebut kian mengokohkan Van Persie sebagai pemuncak daftar top skor dengan koleksi 22 gol.
Tiga menit memasuki injury time Thierry Hanry yang masuk sebagai pemain pengganti melengkapi pesta gol Meriam London. Dari kesalahan lini belakang lawan dan setelah bekerjasama dengan Van Persie, Henry menutup kemenangan meyakinkan Arsenal menjadi 7-1.
Tambahan tiga poin menaikkan Arsenal dua tingkat menempati posisi kelima dengan 40 poin. Mereka melangkahi Newcastle United dan Liverpool yang mengekor di belakang dengan raihan 39 dan 38 poin namun memiliki satu tabungan pertandingan lebih. Blackburn, sementara itu, tetap menghuni zona degradasi dengan 18 poin.
Susunan pemain:
Arsenal: Szczesny; Koscielny (kk) (Sagna 68), Mertesacker, Vermaelen (kk), Coquelin, Song (Benayoun 72), Rosicky, Arteta, Walcott, Van Persie, Oxlade-Chamberlain (Henry 68).
Blackburn: Robinson; Lowe (Orr 35), Dann, Givet (km), Martin Olsson (kk), Pedersen, Petrovic, Nzonzi (kk), Hoilett, Dunn (Hanley 45), Modeste (kk).
.
Striker Robin van Persie menciptakan hat-trick untuk mengantar Arsenal mengalahkan Blackburn Rovers pada partai lanjutan Liga Premier di Emirates Stadium, London, 4 Februari 2012
London: Kalah pada pertemuan pertama, Arsenal menuntaskan dendam di Emirates Stadium, London. Hat-trick Robin van Persie membantu The Gunners menghancurkan Blackburn Rovers 7-1 (3-1) pada partai lanjutan Liga Premier, Sabtu (4/2).
Gol cepat Van Persie membawa Arsenal unggul 1-0 ketika babak pertama berlangsung 80 detik. Setelah menerima umpan dari Theo Walcott, striker internasional Belanda itu memperdayai kiper Blackburn Paul Robinson. Blackburn yang mengalahkan Arsenal 4-3 di Ewood Park berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui tendangan bebas akurat Morten Gamst Pedersen pada menit ke-31.
Namun skor setara itu hanya bertahan tujuh menit. Umpan terobosan Alex Song diteruskan Walcott dengan melepaskan umpan tarik. Van Persie tanpa cacat mengeksekusi menjadi gol yang mengembalikan keunggulan Arsenal menjadi 2-1. Selang dua menit atau pada menit ke-40 tuan rumah menggandakan keunggulan. Alex Oxlade-Chamberlain menciptakan gol pertamanya di Liga Premier setelah menerima hasil kerjasama apik Van Persie dan Walcott.
Blackburn berada di kondisi yang sulit setelah Gael Givet menerima kartu merah langsung menyusul tekel dua kaki yang menggunting Van Persie pada menit ke-43. Thomas Vermaelen nyaris menambah keunggulan Arsenal ketika sontekannya yang menyambut umpan Mikel Arteta menerpa tiang gawang memasuki stoppage time babak pertama. Skor 3-1 bertahan dan mengiringi langkah pasukan Arsene Wenger ke kamar ganti.
Unggul jumlah pemain, Arsenal kian ganas di babak kedua. Pada menit ke-51, bola liar kemelut di jantung pertahanan Blackburn langsung disongsong Mikel Arteta. Tembakan setengah voli gelandang asal Spanyol itu membuat Robinson terpaku. Arsenal 4, Blackburn 1. Tiga menit kemudian akselerasi memukau Walcott diselesaikan dengan baik oleh Oxlade-Chamberlain. Arsenal memimpin 5-1.
Van Persie melengkapi catatan hat-trick pada menit ke-62. Umpan silang Francis Coquelin dari sayap kanan diteruskan RvP dengan tembakan first-time yang memaksa Robinson memungut bola dari gawangnya untuk keenam kalinya. Gol tersebut kian mengokohkan Van Persie sebagai pemuncak daftar top skor dengan koleksi 22 gol.
Tiga menit memasuki injury time Thierry Hanry yang masuk sebagai pemain pengganti melengkapi pesta gol Meriam London. Dari kesalahan lini belakang lawan dan setelah bekerjasama dengan Van Persie, Henry menutup kemenangan meyakinkan Arsenal menjadi 7-1.
Tambahan tiga poin menaikkan Arsenal dua tingkat menempati posisi kelima dengan 40 poin. Mereka melangkahi Newcastle United dan Liverpool yang mengekor di belakang dengan raihan 39 dan 38 poin namun memiliki satu tabungan pertandingan lebih. Blackburn, sementara itu, tetap menghuni zona degradasi dengan 18 poin.
Susunan pemain:
Arsenal: Szczesny; Koscielny (kk) (Sagna 68), Mertesacker, Vermaelen (kk), Coquelin, Song (Benayoun 72), Rosicky, Arteta, Walcott, Van Persie, Oxlade-Chamberlain (Henry 68).
Blackburn: Robinson; Lowe (Orr 35), Dann, Givet (km), Martin Olsson (kk), Pedersen, Petrovic, Nzonzi (kk), Hoilett, Dunn (Hanley 45), Modeste (kk).
.
0 comments:
Post a Comment