Wednesday, December 19, 2012

Benzema Ingin Ronaldo Raih Ballon d'Or

Ballon d'Or
SportPoin, Madrid: Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo bakal bersaing dengan Lionel Messi dan Andres Iniesta untuk meraih gelar Ballon d’Or. Oleh karena itu, tidaklah salah apabila rekan-rekan setimnya di Madrid mendukung pemain asal Portugal itu untuk mendapatkan gelar individu tertinggi untuk pesepakbola tersebut. Salah satu dari banyak rekan-rekannya di Madrid adalah striker Madrid asal Prancis, Karim Benzema.


"Siapa yang saya inginkan meraih Ballon d’Or? Dia adalah Cristiano Ronaldo. Kami yang ada di Madrid selalu mendukungnya," ujar Benzema.

Pemain berusia 24 tahun ini pun merasa bangga karena ada enam nama pemain Real Madrid yang masuk dalam 23 besar nominasi Ballon d’Or sebelum dipangkas menjadi tiga besar. "Dengan enam nama pemain (Madrid) di 23 besar, Madrid menjadi klub yang menyumbangkan pemainnya dalam jajaran nominasi," jadi kami memenangkannya.

Upacara penyerahan Ballon d’Or sendiri akan diselenggarakan pada 7 Januari tahun depan.

0 comments:

Post a Comment