Pekan ke-17 Serie A
SportPoin, Milan: AC Milan mendapatkan kado manis
di hari ulang tahunnya. Bermain di Stadion San Siro, Ahad (16/12) WIB,
Milan tampil perkasa dengan menundukan Pescara 4-1. Kemenangan ini
menjadi kado spesial untuk seluruh pemain, pengurus, dan suporter I Rosonerri itu.Milan sudah mampu menunjukan dominasinya sejak awal laga. Baru memasuki menit pertama, Antonio Nocerino sudah mengantarkan keunggulan Milan. Meneruskan umpan dari Stephan El Shaarawy, Nocerino yang berdiri bebas dapat menyarangkan bola tanpa kesulitan. Karena gol itu, Pescara bermain lebih hati-hati. Milan pun tidak mampu menambah skor di babak pertama.
Di babak kedua, Milan yang masih diarsiteki Massimiliano Allegri kembali coba membongkar pertahanan Pescara. Hasilnya, di menit 51 mereka berhasil menambah angka. Namun kali ini gol lahir dari kesalahan striker Pescara, Elvis Abbruscato. Bermaksud membuang bola sepakan Robinho, Abbruscato justru menyundul si kulit bundar ke dalam gawangnya.
Lima menit berselang, Christian Terlizzi memperkecil kedudukan. Menerima umpan dari Romulo Togni, Terlizzi mencetak gol dengan sundulannya. Mendapatkan gol membuat semangat para pemain Pescara bangkit. Tapi kepercayaan diri berlebih membuat petaka. Di menit 79, lagi-lagi Milan terbantu gol bunuh diri pemain Pescara. Kali ini Jonathas yang menjadi dalang kekalahan timnya.
Pendukung tuan rumah kembali bersorak di menit 81. El Shaarawy yang jadi striker kebanggan mereka mampu mencetak gol keempat untuk Milan. Proses gol El Shaarawy mirip dengan Nocerino. Pemain berjuluk Firaun Kecil ini sukses menyarangkan bola tanpa kesulitan berarti.
Meski berhasil meraih kemenangan telak, Milan belum mampu beranjak dari peringkat tujuh klasemen. Sementara itu, Pescara masih mengisi zona degradasi.
0 comments:
Post a Comment