Barcelona
SportPoin, Barcelona: Kapten Barcelona, Carles
Puyol, tidak berpikir kemenangan Barca atas Atletico dan imbangnya Real
Madrid dengan Espanyol, berarti perburuan juara liga telah selesai. "Tim
ini terbakar tetapi kita tidak bisa menganggap Real Madrid adalah tim
yang tidak pernah menyerah," kata Puyol.Pada bagian lain, Puyol menjelaskan soal kontraknya. Menurut dia, proses untuk memperbaharui kontraknya sempat terhenti dengan masalah cedera lengan. Ketika itu Puyol ingin fokus pada pemulihan, tapi agennya sudah berbicara dengan klub.
Puyol, yang kontraknya habis tahun depan, telah menginformasikan kepada klub soal niatnya. "Saya telah mengatakan kepada mereka bahwa saya ingin terus bermain," katanya. Bek berusia 34 tahun ini, bersikeras ingin "bermain sampai usia 40".
Pada bagian lain Puyol memberikan penilaian tentang Alex Song, yang belum berhasil mendobrak masuk ke tim utama. "Dia di belakang pemain, yang saya percaya adalah yang terbaik di posisi itu di dunia (Busquets), tapi dia membaik setiap hari dan dia akan membantu kita banyak," ujar Puyol.
0 comments:
Post a Comment