Sisi Lain
SportPoin, London: Suporter Bayern Muenchen dan
Borussia Dortmund yang jauh-jauh datang dari Jerman ke London akan
dihadapkan dengan masalah tiket. Sebab, tiket yang dinyatakan telah
terjual habis, kini dikabarkan telah dikuasai oleh para calo.
Sialnya, para calo tersebut dengan 'kejamnya' membandrol tiket dengan harga selangit. Buktinya, tiket yang paling murah, yakni 60 pound (Rp 886 ribu) menjadi 4.510 pound (Rp 66 juta).
Sialnya, para calo tersebut dengan 'kejamnya' membandrol tiket dengan harga selangit. Buktinya, tiket yang paling murah, yakni 60 pound (Rp 886 ribu) menjadi 4.510 pound (Rp 66 juta).
Wembley sendiri memiliki kapasitas 86 ribu tempat duduk, namun kedua klub hanya mendapatkan 50 ribu tiket. Sedangkan 20 ribu tempat duduk dialokasikan untuk UEFA dan 'Keluarga' (asosiasi sepakbola lokal Eropa, pihak sponso, media, dan paket khusus).
UEFA sendiri mengakui akan berusaha mengantisipasi adanya aktifitas percaloan dan akan menghukum pelaku percaloan.
"UEFA dan Asosiasi Sepakbola Inggris akan bekerja sama dengan otoritas setempat untuk memberantas aktifitas percaloan dan akan menindak sesuai hukum yang berlaku di Inggris," ujar juru bicara UEFA.
"Seluruh tempat penjualan tiket resmi telah ditutup dan tiket dengan paket khusus telah terjual habis," tegas jubir tersebut.
Sebuah agensi yang bermarkas di Madrid, 1st4footballtickets.com mematok harga 13.760 ribu pound (203 juta rupiah) untuk sepasang tiket yang sebenarnya berharga 330 pound (Rp 4,8 juta). Sedangkan untuk tiket kelas yang lain dihargai 7.350 ribu pound (Rp 108 juta).
0 comments:
Post a Comment