Friday, September 13, 2013

Juventus Masih Butuh Quagliarella

Juventus
SportPoin, Turin: Belum adanya kepastian soal status sebagai pemain inti tidak menggoyahkan keyakinan Fabio Quagliarella pada Juventus. Menurut penuturan agennya, Quagliarella disebut tak ingin meninggalkan timnya meski ia kerap ditempatkan sebagai pemain lapis kedua.

"Fabio Quagliarella tak ingin meninggalkan Juventus. Dia hanya meminta lebih banyak ruang karena dia tahu dia bisa digunakan. Bos Antonio Conte juga masih percaya padanya," ungkap agen sang pemain, Beppe Bozzo.

Sebelumnya, Quagliarella disebut-sebut ingin pindah di bursa trasnfer musim panas kemarin. Selain minimnya kesempatan bermain, keberadaan striker baru seperti Carlos Tevez dan Fernando Llorente juga jadi penyebab kenapa mantan penyerang Udinese itu ingin hengkang dari Juventus Arena Stadium.

Tapi nyatanya, Juventus lebih memilih untuk melepas striker lain yakni Alessandro Matri ke AC Milan, Nicolas Anelka ke West Bromwich Albion, dan Nicklas Bendtner yang dipulangkan ke Arsenal. Dengan hengkangnya pemain-pemain tadi, Juve kini hanya memiliki lima orang striker yaitu Quagliarella, Tevez, Llorente, Giovinco, dan Mirko Vucinic.

"Quagliarella pernah menerima tawaran dari sejumlah klub Italia dan luar negeri. Tapi klub memutuskan untuk mempertahankannya karena ia adalah bagian dari proyek dan dianggap sebagai pemain penting. Rasanyanya normal jika Anda harus menerima kebijakan rotasi saat Anda ada di bagian satu tim yang hebat," ucap Bozzo.

Kemungkinan Qualiarella akan diturunkan sebagai pemain inti saat Juve berhadapan dengan Inter Milan, 14 September mendatang. Media-media di Italia memprediksi kalau pemain berusia 30 tahun itu akan ditandemkan dengan Tevez atau Vucinic.

0 comments:

Post a Comment