Sunday, September 15, 2013

Juventus Paksa Inter Bermain Imbang

Pekan 3 Serie A
SportPoin, Milan: Inter Milan harus puas menerima tambahan satu angka saat bermain di markasnya sendiri, Stadion Giuseppe Meazza. Menghadapi Juventus pada Sabtu (14/9/2013) malam WIB, Inter hanya bisa mengakhiri laga dengan skor imbang.

Babak pertama sebenarnya dikuasai Juve. Meski berstatus tamu, mereka mampu menekan lini pertahanan I Nerazzurri yang dikawal oleh tiga bek. Tapi semua usaha Juve belum membuahkan hasil karena para pemain Inter sanggup meredam agresifitas skuat asuhan Antonio Conte.

Menit 31, Juve mendapat peluang emas. Umpan lambung Andrea Pirlo dari lapangan tengah mampu disambut Paul Pogba dengan kaki kirinya. Namun bola terlalu lemah hingga bisa dihalau oleh kiper Inter, Samir Handanovic.

Sepuluh menit berselang, giliran Inter yang menciptakan peluang emas. Rodrigo Palacio yang mampu menerobos lini pertahanan Juve melepaskan tembakan ke pojok kanan gawang kawalan Gianluggi Buffon. Namun peluang Palacio masih bisa diamankan Buffon dengan baik. Babak pertama akhirnya usai dengan skor 0-0.

Di paruh kedua, giliran Inter yang melakukan serangan gencar ke lini pertahanan lawannya. Beberapa kali mereka membuat kocar-kacir tiga bek Juventus yakni Giorgio Chiellini, Andrea Barzagli, dan Leandro Bonucci. Untungnya, kemampuan Buffon di bawah mistar gawang mampu menghentikan semua usaha yang dilancarkan kubu tuan rumah.

Tapi di menit 73, Buffon akhirnya takluk. Pemain pengganti Inter, Mauro Icardi sukses menggetarkan jala I Bianconerri. Icardi mampu menaklukan penjagaan Chiellini dan akhirnya melepaskan tembakan keras yang tak bisa diamankan Buffon.

Untungnya, Arturo Vidal mampu menyamakan kedudukan tepat dua menit setelah gol yang diciptakan oleh Icardi. Dengan memanfaatkan umpan Mauricio Isla, Vidal dengan mudahnya menceploskan si kulit bundar ke pojok kiri gawang Inter.

Semenit kemudian, Juve nyaris menambah kedudukan. Namun Carlos Tevez yang mendapat peluang gagal memaksimalkannya menjadi gol. Bola sepakannya hanya mengarah ke sebelah kiri gawang. Hal sama juga terjadi menit 88. Kali ini Vidal yang tak dapat menyelesaikan peluang dengan baik. Sundulan pemain kebangsaan Cile ini masih bisa ditepis Handanovic dan bola liar gagal diselesaikan dengan baik oleh Isla.

Hingga laga usai, angka 1-1 tetap terpampang di papan skor. Baik Inter maupun Juve, kini mereka sudah mengantungi raihan tujuh poin yang didapat dari tiga laga.

0 comments:

Post a Comment